Menu

Mode Gelap

Nasional · 16 Sep 2025 21:39 WITA

Pemerintah Matangkan Program Magang Nasional untuk Fresh Graduate, Gaji Sesuai UMP Ditanggung Negara


 Pemerintah Matangkan Program Magang Nasional untuk Fresh Graduate, Gaji Sesuai UMP Ditanggung Negara Perbesar

SOALINDONESIA–JAKARTA Pemerintah tengah memfinalkan program magang nasional yang ditujukan bagi lulusan perguruan tinggi dengan masa kelulusan maksimal satu tahun atau fresh graduate. Program prioritas nasional ini sedang disiapkan bersama Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi agar dapat segera diimplementasikan.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menjelaskan program ini akan menjadi salah satu instrumen penting untuk meningkatkan penyerapan tenaga kerja lulusan baru.

“Program magang sedang dimatangkan Menristekdikti. Tapi salah satunya adalah mereka yang eligible adalah yang lulus maksimal 1 tahun. Sehingga bisa fresh graduate, bisa ditangkap,” ujar Airlangga usai rapat terbatas yang dipimpin Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (16/9/2025).

READ  KPK Dalami Aliran Uang dari Ade Kuswara Kunang ke Wakil Ketua DPRD Bekasi

Terbuka untuk Swasta dan BUMN

Airlangga menegaskan, program magang nasional akan terbuka bagi seluruh perusahaan di Indonesia, baik swasta maupun badan usaha milik negara (BUMN). Skemanya akan dijalankan melalui kerja sama link and match antara perguruan tinggi dan dunia usaha.

“Perusahaan semuanya bisa, swasta atau milik negara. Akan ada kerja sama link and match antara perguruan tinggi dan perusahaan-perusahaan tersebut,” jelasnya.

Mulai Kuartal IV 2025

Program ini ditargetkan mulai berjalan pada kuartal keempat tahun 2025 dan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. Setiap peserta magang akan menerima upah sesuai dengan upah minimum provinsi (UMP) di daerah masing-masing.

READ  Danantara Siap Suntik Modal ke Proyek Waste to Energy, Sebagian Dana dari Patriot Bond

“Sesuai dengan UMP daerah masing-masing,” kata Airlangga.

Selain itu, pemerintah memastikan biaya upah magang akan ditanggung sepenuhnya oleh negara selama enam bulan masa program.

Dorongan untuk Penyerapan Tenaga Kerja

Program magang nasional ini diharapkan dapat menjawab tantangan penyerapan tenaga kerja, khususnya bagi lulusan perguruan tinggi yang kerap kesulitan memperoleh pekerjaan karena minim pengalaman.

Dengan adanya dukungan biaya dari pemerintah, perusahaan juga diharapkan lebih terbuka dalam menerima tenaga kerja baru untuk ditempa di dunia kerja.

Artikel ini telah dibaca 17 kali

Baca Lainnya

Menaker Yassierli Tekankan Pentingnya K3 untuk Lingkungan Kerja Aman dan Produktif

9 Januari 2026 - 23:24 WITA

Menkum Supratman Minta Publik Cermati KUHP dan KUHAP Baru Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

9 Januari 2026 - 23:15 WITA

Kemensos Mulai Seleksi Siswa Baru Sekolah Rakyat Tahun Ajaran 2026/2027, Pembangunan Gedung Permanen Dimulai

9 Januari 2026 - 23:07 WITA

Menag Nasaruddin Umar Tegaskan Peran Kemenag Jaga Persatuan Bangsa di Rakerwil Sultra 2026

9 Januari 2026 - 23:00 WITA

Tak Hanya Gus Yaqut, Mantan Stafsus Menteri Agama Ikut Ditahan KPK

9 Januari 2026 - 17:26 WITA

KPK Tetapkan Mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji

9 Januari 2026 - 17:17 WITA

Trending di Nasional