Menu

Mode Gelap

Nasional · 19 Sep 2025 16:21 WITA

Prabowo Tunjuk Dony Oskaria Jadi Plt Menteri BUMN Gantikan Erick Thohir


 Prabowo Tunjuk Dony Oskaria Jadi Plt Menteri BUMN Gantikan Erick Thohir Perbesar

SOALINDONESIA–JAKARTA Presiden Prabowo Subianto resmi menunjuk Wakil Menteri BUMN, Dony Oskaria, sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Menteri BUMN. Penunjukan ini dilakukan untuk mengisi kekosongan posisi yang ditinggalkan Erick Thohir, yang kini mendapat tugas baru sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora).

Keputusan tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi di Istana Negara, Jakarta, Jumat (19/9/2025).

“Untuk Plt BUMN atas petunjuk dari Bapak Presiden, dan kemudian juga sudah kami sampaikan kepada pihak terkait dalam hal ini Kementerian BUMN, untuk Plt Menteri BUMN ditunjuk Wakil Menteri BUMN atas nama Bapak Dony Oskaria untuk menjalankan tugas Pelaksana Tugas di Kementerian BUMN,” ujar Prasetyo.

READ  Hasto Kristiyanto Angkat Bicara Terkait Reshuffle Kabinet Prabowo: "Prerogatif Presiden"

Pertimbangan Penunjukan Dony Oskaria

Prasetyo menjelaskan, salah satu pertimbangan utama penunjukan Dony adalah posisinya yang saat ini menjabat sebagai Wakil Menteri BUMN. Selain itu, Dony juga memiliki rekam jejak strategis sebagai Chief Operating Officer (COO) di Danantara, perusahaan investasi negara yang membawahi sejumlah BUMN besar.

“Satu, beliau kan Wakil Menteri BUMN, dan kedua, beliau juga menjadi COO di Danantara. Sehingga harapannya dengan Pelaksana Tugas yang diberikan kepada beliau akan mempercepat proses pembenahan BUMN-BUMN kira-kira yang sekarang memang sudah dilaksanakan oleh Danantara dan Kementerian BUMN,” jelas Prasetyo.

READ  Presiden Prabowo Rayakan Ulang Tahun ke-74 Secara Sederhana di Istana Kepresidenan Jokowi, Anies, dan Sejumlah Tokoh Nasional Sampaikan Ucapan Selamat

Masa Jabatan Plt Masih Belum Ditentuka

Meski sudah ditetapkan, Prasetyo menegaskan bahwa belum ada kepastian mengenai berapa lama Dony Oskaria akan menjabat sebagai Plt Menteri BUMN hingga Presiden menetapkan Menteri BUMN definitif.

“Belum tahu lah, baru dua hari,” kata Prasetyo singkat.

Profil Singkat Dony Oskaria

Dony Oskaria dikenal luas sebagai sosok profesional dengan pengalaman panjang di dunia bisnis dan manajemen. Sebelum menjabat Wakil Menteri BUMN, ia pernah menduduki berbagai posisi strategis di sektor keuangan, transportasi, hingga perusahaan investasi milik negara.

READ  Megawati Ucapkan Selamat HUT ke-80 TNI: Penjaga Kedaulatan dan Perdamaian Dunia

Dengan pengalamannya, pemerintah berharap Dony mampu menjaga stabilitas sekaligus mempercepat agenda restrukturisasi dan transformasi BUMN yang selama ini digagas Erick Thohir.

Artikel ini telah dibaca 13 kali

Baca Lainnya

Mendagri Tito Karnavian Siap Bertolak ke Cilacap untuk Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Usai Banjir dan Longsor Memakan Korban

19 November 2025 - 04:18 WITA

Kuota Haji 2026 Disamaratakan 26 Tahun, Gus Irfan: Dinamis dan Tergantung Pendaftar

19 November 2025 - 04:05 WITA

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Milad ke-113 Muhammadiyah, Tegaskan Peran Strategis dalam Memajukan Bangsa

19 November 2025 - 03:46 WITA

Menko Airlangga dan Menteri Perdagangan Singapura Bahas Penguatan Integrasi Ekonomi Kawasan

19 November 2025 - 03:37 WITA

Pemerintah Perkuat Hubungan Internasional, Indonesia–Singapura Tingkatkan Kerja Sama Investasi dan Pengembangan Kawasan BBK

19 November 2025 - 03:30 WITA

MK Wajibkan Polisi yang Isi Jabatan Sipil Mundur, Menhut Raja Juli Antoni: Kehadiran Polri di Kemenhut Sangat Membantu

19 November 2025 - 03:20 WITA

Trending di Nasional