Menu

Mode Gelap

Nasional · 1 Sep 2025 15:01 WITA

Eki Pitung Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi Tegaskan Dukungan dan Perlindungan bagi Komunitas Ojek Online


 Eki Pitung Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi Tegaskan Dukungan dan Perlindungan bagi Komunitas Ojek Online Perbesar

SOALINDONESIA – JAKARTA Dewan Adat Badan Musyawarah Masyarakat Betawi (DA Babe) menyampaikan sikap resmi terkait dinamika sosial yang tengah terjadi di Jakarta dan sejumlah daerah dalam sepekan terakhir. Sebagai wadah kebudayaan dan persaudaraan masyarakat Betawi, DA Babe menegaskan pentingnya menjaga persatuan, solidaritas, serta ketenteraman sosial di tengah berbagai tantangan bangsa.

Salah satu elemen masyarakat yang mendapat perhatian khusus adalah komunitas pengemudi ojek online (ojol). Mereka dinilai telah menjadi tulang punggung ekonomi rakyat melalui platform digital, meski masih menghadapi tantangan serius dalam konsolidasi sosial, kelembagaan, dan perlindungan komunitas.

READ  Kopdes Merah Putih Wajib Setor 20% Laba ke Desa, Masuk APBD untuk Pembangunan

Ketua Umum Dewan Adat Bamus Betawi, Eki Pitung, menegaskan dukungannya kepada komunitas ojol.

“Dewan Adat Bamus Betawi berdiri bersama saudara-saudara kita para pengemudi ojek online. Mereka bukan hanya pekerja transportasi digital, tetapi bagian dari denyut nadi kehidupan ekonomi Jakarta dan Indonesia. Sudah waktunya mereka mendapatkan ruang yang lebih kokoh dalam konsolidasi sosial dan kelembagaan, sehingga tidak rentan dalam situasi kerawanan sosial,” ujar Eki, Senin (1/9).

Lebih lanjut, Eki menyampaikan tiga poin penting yang akan didorong oleh Bamus Betawi:

  1. Konsolidasi Sosial — memperkuat ikatan persaudaraan antar komunitas ojol lintas platform agar memiliki wadah persatuan yang solid.
  2. Perlindungan Hak dan Kelembagaan — mendorong adanya mekanisme yang melibatkan ormas, pemerintah, serta mitra strategis untuk menjamin keamanan, keadilan, dan kesejahteraan bagi pengemudi ojol.
  3. Dukungan Moral dan Budaya — menanamkan nilai-nilai persaudaraan Betawi yang menjunjung keadilan, solidaritas, dan gotong royong.

“Jika semua elemen bangsa bergandengan tangan, Jakarta akan tetap menjadi rumah besar yang damai dan sejahtera bagi semua warganya. Kedamaian dan keharmonisan harus dikedepankan. Betawi harus tampil sebagai penyangga persaudaraan, bukan hanya bagi orang Betawi, tetapi juga saudara-saudara dari seluruh Indonesia yang mencari nafkah di kota ini,” tambahnya.

Melalui pernyataan ini, Dewan Adat Bamus Betawi mengajak seluruh pihak untuk menahan diri, memperkuat dialog, dan mengutamakan persaudaraan dalam menghadapi dinamika sosial terkini.

READ  Jenguk Korban Ambruknya Majelis Taklim di Bogor, Menteri Agama Salurkan Rp150 Juta Bantuan
Artikel ini telah dibaca 15 kali

Baca Lainnya

Syahrul Aidi Maazat Resmi Dilantik sebagai Ketua BKSAP DPR RI Gantikan Mardani Ali Sera

19 November 2025 - 04:43 WITA

Wakapolri Ungkap 62 Persen Permasalahan Internal Polri Berasal dari Tingkat Kewilayahan

19 November 2025 - 04:36 WITA

Perempuan Dosen Ditemukan Tewas di Hotel Semarang, Polisi Tidak Tahan Pria “Teman Sekamar”

19 November 2025 - 04:28 WITA

Mendagri Tito Karnavian Siap Bertolak ke Cilacap untuk Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Usai Banjir dan Longsor Memakan Korban

19 November 2025 - 04:18 WITA

JK Hadiri Resepsi Milad ke-113 Muhammadiyah, Sebut Telah Jalankan Tugas Konstitusi untuk Majukan Kesejahteraan Bangsa

19 November 2025 - 04:11 WITA

Kuota Haji 2026 Disamaratakan 26 Tahun, Gus Irfan: Dinamis dan Tergantung Pendaftar

19 November 2025 - 04:05 WITA

Trending di Nasional