Menu

Mode Gelap

Nasional · 19 Agu 2025 23:15 WITA

Jaksa Agung Tegaskan Dukung Polri Bongkar Mafia Beras, Sejalan Arahan Presiden Prabowo


 Jaksa Agung Tegaskan Dukung Polri Bongkar Mafia Beras, Sejalan Arahan Presiden Prabowo Perbesar

SOALINDONESIA–BEKASI Jaksa Agung ST Burhanuddin menegaskan komitmen Kejaksaan Agung untuk mendukung penuh langkah kepolisian dalam membongkar praktik mafia beras yang merugikan masyarakat.

“Kami akan terus, kita akan mendukung. Karena yang di depan sekarang adalah dari kepolisian, kita akan selalu dukung,” ujar Burhanuddin usai menghadiri acara Panen Raya Jaksa Mandiri Pangan di Bekasi, Jawa Barat, Selasa (19/8).

Burhanuddin menekankan sinergi antar penegak hukum menjadi kunci agar distribusi pangan tidak disalahgunakan pihak tak bertanggung jawab.

Sebelumnya, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman juga menegaskan pemerintah serius memberantas mafia pangan setelah terungkap kasus beras oplosan. Upaya ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto yang meminta seluruh komoditas pangan bersubsidi dapat terdistribusi tepat sasaran.

READ  Romo Magnis: Soeharto Tidak Layak Diberi Gelar Pahlawan Nasional

Pemerintah diketahui mengalokasikan Rp160 triliun untuk subsidi pangan tahun ini, mencakup beras, gula, minyak goreng, hingga pupuk. Mentan Amran menegaskan anggaran besar itu harus dijaga integritasnya dan tidak boleh dimainkan mafia pangan.

Artikel ini telah dibaca 6 kali

Baca Lainnya

Menaker Yassierli Tekankan Pentingnya K3 untuk Lingkungan Kerja Aman dan Produktif

9 Januari 2026 - 23:24 WITA

Menkum Supratman Minta Publik Cermati KUHP dan KUHAP Baru Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

9 Januari 2026 - 23:15 WITA

Kemensos Mulai Seleksi Siswa Baru Sekolah Rakyat Tahun Ajaran 2026/2027, Pembangunan Gedung Permanen Dimulai

9 Januari 2026 - 23:07 WITA

Menag Nasaruddin Umar Tegaskan Peran Kemenag Jaga Persatuan Bangsa di Rakerwil Sultra 2026

9 Januari 2026 - 23:00 WITA

Tak Hanya Gus Yaqut, Mantan Stafsus Menteri Agama Ikut Ditahan KPK

9 Januari 2026 - 17:26 WITA

KPK Tetapkan Mantan Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Kuota Haji

9 Januari 2026 - 17:17 WITA

Trending di Nasional