Menu

Mode Gelap

Nasional · 27 Sep 2025 18:50 WITA

Presiden Prabowo: Banyak Kepala Negara Terkesan dengan Sikap Indonesia terhadap Konflik Global, Termasuk Hamas-Israel


 Presiden Prabowo: Banyak Kepala Negara Terkesan dengan Sikap Indonesia terhadap Konflik Global, Termasuk Hamas-Israel Perbesar

SOALINDONESIA–JAKARTA Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, mengungkapkan bahwa sejumlah kepala negara dunia menyampaikan apresiasi terhadap sikap Indonesia dalam menanggapi berbagai konflik internasional, termasuk konflik yang berlangsung antara Hamas dan Israel.

Hal ini disampaikan Presiden Prabowo kepada wartawan usai mendarat di Base Ops Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta, Sabtu (27/9), usai melakukan kunjungan kerja ke luar negeri.

Dalam keterangannya, Presiden Prabowo menyebut bahwa pesan-pesan yang ia sampaikan dalam pidato di Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) beberapa waktu lalu mendapatkan respons positif dari para pemimpin dunia.

READ  Jelang Kickoff Liga 1, Empat Klub Masih Menunggak Gaji Pemain Total Rp4,3 Miliar

“Ya, beberapa kepala negara yang menelepon saya, ada yang datang juga ke saya, mereka terkesan oleh sikap Indonesia yang benar-benar ingin mencari titik tengah,” ujar Prabowo.

Presiden menekankan bahwa sikap Indonesia dalam menyikapi konflik global, termasuk ketegangan di Timur Tengah, dilandaskan pada prinsip penyelesaian yang adil, damai, dan substansial.

Indonesia secara konsisten menyuarakan pentingnya solusi dua negara (two-state solution) sebagai jalan keluar yang adil dan permanen untuk konflik antara Palestina dan Israel.

“Saya kira juga pesan-pesan yang saya sampaikan dalam sambutan saya di PBB juga diterima dengan positif oleh banyak pemimpin,” lanjutnya.

READ  KPID DKI Jakarta Imbau Media Jaga Etika Liputan Aksi Massa Terkait Tunjangan Rumah DPR

Presiden Prabowo juga menyoroti pentingnya gencatan senjata segera demi menghentikan penderitaan rakyat sipil, terutama di Gaza. Ia menyatakan bahwa Indonesia akan terus mendorong upaya diplomatik dan dialog damai di tingkat internasional.

“Kita segera butuh gencatan senjata untuk rakyat Gaza, dan penyelesaian yang substantif. Jadi saya kira, alhamdulillah, kunjungan saya bawa manfaat,” ungkap Prabowo.

Kunjungan Presiden Prabowo ke markas PBB dan beberapa pertemuan bilateral di sela-sela Sidang Umum tersebut dinilai produktif dan strategis, memperkuat posisi Indonesia sebagai negara yang menjunjung tinggi perdamaian dunia serta aktif dalam mencari solusi atas berbagai krisis internasional.

READ  Hidayat Nur Wahid Dukung KPK Usut Korupsi Kuota Haji Sampai Tuntas

Sikap tegas namun seimbang yang ditunjukkan Indonesia dinilai sebagai angin segar di tengah meningkatnya polarisasi global.

Presiden Prabowo menegaskan bahwa Indonesia akan terus memainkan peran konstruktif dalam menjaga stabilitas dan kemanusiaan dikawasan manapun.

Artikel ini telah dibaca 6 kali

Baca Lainnya

Mendagri Tito Karnavian Siap Bertolak ke Cilacap untuk Pimpin Apel Kesiapsiagaan Bencana Usai Banjir dan Longsor Memakan Korban

19 November 2025 - 04:18 WITA

Kuota Haji 2026 Disamaratakan 26 Tahun, Gus Irfan: Dinamis dan Tergantung Pendaftar

19 November 2025 - 04:05 WITA

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Milad ke-113 Muhammadiyah, Tegaskan Peran Strategis dalam Memajukan Bangsa

19 November 2025 - 03:46 WITA

Menko Airlangga dan Menteri Perdagangan Singapura Bahas Penguatan Integrasi Ekonomi Kawasan

19 November 2025 - 03:37 WITA

Pemerintah Perkuat Hubungan Internasional, Indonesia–Singapura Tingkatkan Kerja Sama Investasi dan Pengembangan Kawasan BBK

19 November 2025 - 03:30 WITA

MK Wajibkan Polisi yang Isi Jabatan Sipil Mundur, Menhut Raja Juli Antoni: Kehadiran Polri di Kemenhut Sangat Membantu

19 November 2025 - 03:20 WITA

Trending di Nasional