Menu

Mode Gelap

Nasional · 29 Agu 2025 15:39 WITA

Surat Resmi Fraksi NasDem: Ahmad Sahroni Dirotasi dari Komisi III ke Komisi I DPR RI


 Surat Resmi Fraksi NasDem: Ahmad Sahroni Dirotasi dari Komisi III ke Komisi I DPR RI Perbesar

SOALINDONESIA- JAKARTA – Fraksi Partai NasDem DPR RI resmi mengumumkan rotasi posisi Ahmad Sahroni. Hal ini tertuang dalam surat bernomor F.NasDem.758/DPR-RI/VIII/2025 yang beredar pada Jumat (29/8/2025).

Surat tersebut ditandatangani Ketua Fraksi NasDem Viktor Bungtilu Laiskodat dan Sekretaris Fraksi NasDem Ahmad Sahroni. Isinya menyebutkan bahwa Sahroni digeser dari jabatannya sebagai Wakil Ketua Komisi III DPR RI menjadi anggota Komisi I DPR RI.

Posisi yang ditinggalkan Sahroni di Komisi III digantikan oleh H. Rusdi Masse Mappasessu, yang sebelumnya menjabat anggota Komisi IV DPR RI. Dengan demikian, Rusdi Masse kini resmi menjadi Wakil Ketua Komisi III.

READ  Menkes Resmikan Gedung Baru RS Maranatha Bandung, Dorong Jadi Model Rumah Sakit Efisien dan Humanis

“Dr. H. Ahmad Sahroni, S.E., M.I.Kom semula Wakil Ketua Komisi III menjadi Anggota Komisi I. H. Rusdi Masse Mappasessu semula Anggota Komisi IV menjadi Wakil Ketua Komisi III,” demikian isi surat tersebut.

Pergantian ini berlaku efektif sejak 29 Agustus 2025 berdasarkan hasil rapat pimpinan Fraksi Partai NasDem DPR RI.

Rotasi ini sekaligus mengakhiri spekulasi yang sempat berkembang terkait posisi Sahroni di Komisi III. Dengan surat resmi ini, Sahroni kini akan menjalankan tugas di Komisi I DPR RI, sementara Rusdi Masse naik menjadi salah satu pimpinan di Komisi III.

READ  Membedah Perbedaan 3 Varian Mitsubishi All-New Destinator
Artikel ini telah dibaca 15 kali

Baca Lainnya

Sinkhole di Limapuluh Kota Keluarkan Air Jernih Kebiruan, Ahli Ungkap Penyebabnya

10 Januari 2026 - 11:59 WITA

BREAKING NEWS: KPK OTT Pegawai Pajak Kantor Pajak Jakarta Utara

10 Januari 2026 - 11:31 WITA

Kematian Arya Daru Dihentikan Polisi, Keluarga Pertanyakan Transparansi Penyelidikan

10 Januari 2026 - 11:19 WITA

Kejati Sulsel Tangkap Jaksa Gadungan dan Oknum PPPK BPBPK dalam OTT

10 Januari 2026 - 11:10 WITA

Mantan Kajari Bekasi Eddy Sumarman Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara

9 Januari 2026 - 23:41 WITA

Menaker Yassierli Tekankan Pentingnya K3 untuk Lingkungan Kerja Aman dan Produktif

9 Januari 2026 - 23:24 WITA

Trending di Nasional