Menu

Mode Gelap

News · 29 Agu 2025 01:27 WITA

Adies Kadir Daftar Calon Ketua Umum Ormas MKGR Periode 2025–2030, Dapat Dukungan Solid Pengurus Daerah


 Adies Kadir Daftar Calon Ketua Umum Ormas MKGR Periode 2025–2030, Dapat Dukungan Solid Pengurus Daerah Perbesar

SOALINDONESIA–JAKARTA Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar Adies Kadir resmi mendaftarkan diri sebagai calon Ketua Umum DPP Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong-Royong (MKGR) periode 2025–2030 dalam Musyawarah Besar (Mubes) X Ormas MKGR.

Pendaftaran dilakukan di Kantor DPP Ormas MKGR, Jakarta, Kamis (28/8), dengan didampingi Sekjen DPP Ormas MKGR Ilham Permana, Wakil Ketua Umum Fahd A Rafiq, Bambang Hermanto, serta jajaran pengurus pusat dan daerah.

Dukungan Solid untuk Adies Kadir

Sekjen DPP Ormas MKGR Ilham Permana menegaskan bahwa dirinya bersama seluruh pengurus DPP maupun DPD se-Indonesia solid mendukung Adies Kadir untuk kembali memimpin MKGR.

READ  KPK : Rp100 Miliar di Kasus Kuota Haji Bukan Milik Jemaah

Menurutnya, ada empat alasan utama mengapa Adies layak melanjutkan kepemimpinan, mulai dari rekam jejak kepemimpinan, kapasitas personal, hingga posisi strategisnya di politik nasional.

“Pak Adies sosok pemimpin yang cakap, sarat prestasi, dan berhasil membawa Ormas MKGR menjadi besar seperti sekarang. Ditambah posisinya sebagai Wakil Ketua DPR RI, beliau bisa menyinergikan program MKGR dengan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto,” ujar Ilham.

Ia menilai Adies sebagai “pemimpin paripurna” yang layak kembali menahkodai organisasi pendiri Partai Golkar itu.

Verifikasi Syarat Calon

Sementara itu, Ketua Panitia Verifikasi dan Pemilihan Mubes X Ormas MKGR, Supriansa, menyampaikan bahwa seluruh berkas persyaratan yang diajukan Adies Kadir telah dinyatakan lengkap.

READ  Gubernur Pramono Pastikan KJP, KJMU, dan TPP ASN Tetap Aman Meski DBH DKI Dipangkas Rp15 Triliun

“Setelah diverifikasi, Pak Adies Kadir sudah memenuhi semua syarat. Hasil verifikasi ini akan kami serahkan ke Panitia SC pada persidangan Mubes nanti,” kata Supriansa.

Ia menambahkan, pendaftaran calon Ketua Umum MKGR resmi ditutup hari ini, setelah dibuka sejak 25 Agustus 2025. Menariknya, hanya Adies Kadir yang mendaftar hingga batas akhir.

“Dengan begitu, Pak Adies menjadi satu-satunya calon Ketua Umum MKGR pada Mubes X tahun ini,” ungkapnya.

Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Sinkhole di Limapuluh Kota Keluarkan Air Jernih Kebiruan, Ahli Ungkap Penyebabnya

10 Januari 2026 - 11:59 WITA

BREAKING NEWS: KPK OTT Pegawai Pajak Kantor Pajak Jakarta Utara

10 Januari 2026 - 11:31 WITA

Kematian Arya Daru Dihentikan Polisi, Keluarga Pertanyakan Transparansi Penyelidikan

10 Januari 2026 - 11:19 WITA

Kejati Sulsel Tangkap Jaksa Gadungan dan Oknum PPPK BPBPK dalam OTT

10 Januari 2026 - 11:10 WITA

Mantan Kajari Bekasi Eddy Sumarman Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara

9 Januari 2026 - 23:41 WITA

KPK Dalami Aliran Uang dari Ade Kuswara Kunang ke Wakil Ketua DPRD Bekasi

9 Januari 2026 - 22:54 WITA

Trending di News