Menu

Mode Gelap

News · 12 Agu 2025 20:51 WITA

KPK Geledah dan Segel Ruangan di Kemenkes Terkait Kasus Korupsi Proyek RSUD Kolaka Timur


 KPK Geledah dan Segel Ruangan di Kemenkes Terkait Kasus Korupsi Proyek RSUD Kolaka Timur Perbesar

SOALINDONESIA–KOLAKATIMUR Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan sekaligus penyegelan sejumlah ruangan di Gedung Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI. Langkah ini merupakan bagian dari penyidikan perkara dugaan korupsi peningkatan kualitas RSUD di Kabupaten Kolaka Timur, Sulawesi Tenggara.

“Benar. Penyegelan kemudian digeledah,” kata Plt. Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Asep Guntur Rahayu, Selasa (12/8/2025).

Asep tidak merinci ruangan mana yang menjadi sasaran penggeledahan maupun waktu pastinya. “Untuk ruangannya, enggak hapal saya itu ruangan siapa,” ujarnya.

Kasus ini menyeret Bupati Kolaka Timur, Abdul Azis (ABZ), yang telah ditetapkan sebagai tersangka usai operasi tangkap tangan (OTT) KPK pada Kamis, 7 Agustus 2025. Abdul Azis diduga terlibat dalam kasus dugaan suap proyek pembangunan peningkatan fasilitas RSUD Kelas D/Pratama menjadi Kelas C di Kabupaten Kolaka Timur.

READ  Sosialisasi 4 Pilar MPR RI di Yogyakarta,Arianto Kogoya : Bhinneka Tunggal Ika Harus Jadi Aksi Nyata, Bukan Sekadar Slogan

Selain Abdul Azis, KPK juga menetapkan empat tersangka lainnya, yakni:

Andi Lukman Hakim (ALH), PIC Kemenkes untuk pembangunan RSUD Kolaka Timur.

Ageng Dermanto (AGD), PPK proyek pembangunan RSUD di Koltim.

Deddy Karnady (DK), pihak swasta.

Arif Rahman (AR), pihak swasta.

KPK menduga, suap terkait proyek peningkatan fasilitas rumah sakit tersebut melibatkan aliran dana ke beberapa pihak untuk melancarkan proses persetujuan dan pelaksanaan proyek. Hingga kini, penyidik masih terus mengembangkan kasus ini, termasuk memeriksa dugaan keterlibatan pihak lain di Kemenkes.

Artikel ini telah dibaca 6 kali

Baca Lainnya

Hakim Terdakwa Suap Vonis Lepas CPO, Djuyamto, Siap Kembalikan Uang Rp 5,5 Miliar ke Jaksa

10 Oktober 2025 - 00:39 WITA

Relawan Jokowi-Gibran Datangi Bareskrim Polri, Desak Kepastian Hukum Kasus Dugaan Ijazah Palsu Jokowi

10 Oktober 2025 - 00:30 WITA

KPK Dalami Temuan Pansus DPR Soal Dugaan Korupsi Penyelenggaraan Haji 2024: Kerugian Negara Capai Lebih dari Rp 1 Triliun

10 Oktober 2025 - 00:21 WITA

Korlantas Polri Tegaskan Penindakan Bagi Pengguna Kendaraan yang Menutupi Pelat Nomor untuk Hindari Tilang Elektronik

9 Oktober 2025 - 20:08 WITA

Ledakan Keras Hancurkan Gedung Nucleus Farma di Pondok Aren, Tangsel, Warga Terkejut

9 Oktober 2025 - 20:02 WITA

37 Pelajar di Kabupaten Banjar Diduga Keracunan Usai Mengonsumsi Menu Program Makan Bergizi Gratis

9 Oktober 2025 - 19:52 WITA

Trending di News