Menu

Mode Gelap

News · 5 Nov 2025 22:05 WITA

Polisi Dalami Penyebab Kebakaran di Rumah Hakim PN Medan Khamozaro Waruwu


 Polisi Dalami Penyebab Kebakaran di Rumah Hakim PN Medan Khamozaro Waruwu Perbesar

SOALINDONESIA–MEDAN Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Medan bersama Direktorat Kriminal Umum Polda Sumatera Utara masih terus menyelidiki penyebab kebakaran yang terjadi di rumah Hakim Pengadilan Negeri (PN) Medan, Khamozaro Waruwu.

“Kami bersama Direktorat Kriminal Polda Sumut melakukan olah tempat kejadian perkara,” ujar Kapolrestabes Medan, Komisaris Besar Polisi Jean Calvjin Simanjuntak, di Medan, Rabu (5/11/2025), dikutip dari Antara.

Jean menegaskan, proses penyelidikan kasus kebakaran ini masih berlangsung dengan melibatkan sejumlah pihak terkait. Ia mengatakan bahwa penyidik telah memintai keterangan beberapa saksi yang berada di sekitar lokasi kejadian.

READ  PN Jakarta Pusat Tolak Gugatan PT Indobuildco, Negara Sah Kuasai Lahan Hotel Sultan

“Hari ini kami masih bekerja untuk olah TKP lanjutan, kemarin sudah dilakukan olah TKP awal,” ujarnya.

Menurutnya, olah tempat kejadian perkara (TKP) dilakukan untuk mencari tahu sumber api yang memicu kebakaran di rumah hakim tersebut.

Kombinasi Olah TKP dan Keterangan Saksi

Kapolrestabes Medan menjelaskan, hasil olah TKP nantinya akan dikombinasikan dengan keterangan saksi serta hasil uji laboratorium forensik untuk memastikan penyebab pasti terjadinya kebakaran.

“Nanti apabila sudah selesai olah TKP dan sudah ada hasil dari laboratorium forensik, serta sudah kita gabungkan dengan keterangan tambahan lainnya dalam investigasi mendalam, kami segera tentukan hasilnya dan kami sampaikan,” tutur Jean.

READ  Prabowo dan Sufmi Dasco Gelar Pertemuan Empat Mata di Istana, Bahas Hilirisasi hingga Stabilitas Politik

PN Medan Benarkan Insiden Kebakaran

Juru Bicara Pengadilan Negeri Medan, Soniady Drajat Sadarisman, membenarkan peristiwa kebakaran di rumah salah satu hakim PN Medan tersebut.

“Benar, hari ini terjadi kebakaran di kediaman hakim PN Medan, Bapak Khamozaro, dan kejadian tersebut sudah dilaporkan kepada pihak kepolisian setempat untuk ditindaklanjuti sesuai prosedur hukum yang berlaku,” kata Soniady.

Hingga saat ini, belum ada informasi resmi mengenai penyebab pasti maupun estimasi kerugian akibat kebakaran tersebut. Namun pihak kepolisian memastikan penyelidikan dilakukan secara menyeluruh dan profesional.

READ  Immanuel Ebenezer Tampil dengan Peci Hitam Saat Diperiksa KPK, Ngaku Lebih Keren
Artikel ini telah dibaca 10 kali

Baca Lainnya

Sinkhole di Limapuluh Kota Keluarkan Air Jernih Kebiruan, Ahli Ungkap Penyebabnya

10 Januari 2026 - 11:59 WITA

BREAKING NEWS: KPK OTT Pegawai Pajak Kantor Pajak Jakarta Utara

10 Januari 2026 - 11:31 WITA

Kematian Arya Daru Dihentikan Polisi, Keluarga Pertanyakan Transparansi Penyelidikan

10 Januari 2026 - 11:19 WITA

Kejati Sulsel Tangkap Jaksa Gadungan dan Oknum PPPK BPBPK dalam OTT

10 Januari 2026 - 11:10 WITA

Mantan Kajari Bekasi Eddy Sumarman Diperiksa KPK Terkait Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara

9 Januari 2026 - 23:41 WITA

KPK Dalami Aliran Uang dari Ade Kuswara Kunang ke Wakil Ketua DPRD Bekasi

9 Januari 2026 - 22:54 WITA

Trending di News