Menu

Mode Gelap

News · 1 Sep 2025 15:34 WITA

Polri Pastikan 2 Anggota Brimob Lakukan Pelanggaran Berat dalam Kasus Tewasnya Ojol Affan Kurniawan


 Polri Pastikan 2 Anggota Brimob Lakukan Pelanggaran Berat dalam Kasus Tewasnya Ojol Affan Kurniawan Perbesar

SOALINDONESIA–JAKARTA Polri memastikan dua anggota Brimob terbukti melakukan pelanggaran berat terkait insiden mobil rantis yang menabrak pengendara ojek online (ojol) Affan Kurniawan hingga tewas saat demonstrasi di depan DPR RI. Keduanya terancam sanksi pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH).

Sementara itu, lima anggota Brimob lainnya dinyatakan melakukan pelanggaran sedang.

Karo Wabprof Divpropam Polri, Brigjen Agus Wijayanto, menjelaskan hasil pemeriksaan telah dilakukan secara menyeluruh, mulai dari pemeriksaan saksi, analisis video dan foto di media sosial, hingga telaah visum dan dokumen pengamanan.

“Dari pendalaman pemeriksaan tersebut, kemudian analisa, kita dapat dikategorikan ada dua kategori. Yang pertama adalah kategori pelanggaran berat,” kata Agus di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Senin (1/9/2025).

READ  Rebuilding Your Career Toolkit to Meet the Needs of Employers

Hasil Sidang Kode Etik

Menurut hasil Sidang Komisi Kode Etik Polri (KKEP), pelanggaran berat dilakukan oleh:

Kompol K, Danyon Resimen 4 Korbrimob Polri, duduk di sebelah kiri pengemudi.

Bripka R, Basad Brimob Polda Metro Jaya, bertugas sebagai pengemudi rantis Barracuda bernomor 17713-VII.

Sementara lima anggota Satbrimob Polda Metro Jaya lainnya, yakni Aipda MR, Briptu D, Bripda M, Bharaka J, dan Bharaka YD, dikategorikan melakukan pelanggaran sedang karena berada di bagian belakang kendaraan sebagai penumpang.

“Kategori pelanggaran berat dapat dituntut dengan ancaman pemberhentian tidak dengan hormat,” jelas Agus.

READ  Kepala BNN Komjen Suyudi Bantah Masuk Radar Calon Kapolri

“Untuk kategori sedang, sanksinya bisa berupa penempatan khusus (patsus), mutasi, demosi, penundaan pangkat, atau penundaan pendidikan. Keputusan akhir akan ditentukan oleh sidang kode etik profesi Polri berdasarkan fakta-fakta yang ada,” tambahnya.

Sidang Pelanggaran Berat 3 September

Agus menegaskan, pemberkasan terhadap tujuh anggota Brimob sudah selesai. Sidang pelanggaran berat dijadwalkan berlangsung pada Rabu, 3 September 2025 untuk Kompol K, dan Kamis, 4 September 2025 untuk Bripka R.

“Sedangkan kategori sedang nanti menyusul setelah Rabu dan Kamis, proses sedang berjalan,” tandas Agus.

Artikel ini telah dibaca 8 kali

Baca Lainnya

Syahrul Aidi Maazat Resmi Dilantik sebagai Ketua BKSAP DPR RI Gantikan Mardani Ali Sera

19 November 2025 - 04:43 WITA

Wakapolri Ungkap 62 Persen Permasalahan Internal Polri Berasal dari Tingkat Kewilayahan

19 November 2025 - 04:36 WITA

Perempuan Dosen Ditemukan Tewas di Hotel Semarang, Polisi Tidak Tahan Pria “Teman Sekamar”

19 November 2025 - 04:28 WITA

JK Hadiri Resepsi Milad ke-113 Muhammadiyah, Sebut Telah Jalankan Tugas Konstitusi untuk Majukan Kesejahteraan Bangsa

19 November 2025 - 04:11 WITA

Kisah Lengkap di Balik Penangkapan Lukas Enembe: Dari Strategi Penyidik hingga Tantangan di Lapangan

19 November 2025 - 03:57 WITA

Bentrokan Antarwarga di Tallo Makassar Kian Memanas, Rumah Kembali Dibakar Meski Aparat Perketat Penjagaan

19 November 2025 - 03:13 WITA

Trending di Kriminal